Kamis, 14 Oktober 2010

"Add Your PC Speed......"

Dengan Flash Disk Kecepatan Komputer Bisa Bertambah

Sebenarnya trik ini sudah lama ada di jagad komputer ini, saya mengulang bahasan “Tambah Memori RAM dengan Flash Disk” ini dengan harapan bisa bermanfaat bagi yang belum mengetahui nya. Dan alasan lain saya membahas nya karena di beberapa rujukan yang saya dapatkan di internet , tidak membahas dengan detil apa yang semestinya kita lakukan pada pengaturan dan sebagainya.

Sebelum saya mulai, perlu diketahui bahwa tips ini hanya berlaku untuk komputer dengan system operasi Windows saja. Yang pelu kita lakukan untuk menambah kecepatan komputer kita adalah yaitu dengan menambahkan memori RAM komputer. Namun tentu kita sama-sama mengetahui bahwa harga RAM untuk sebagian orang masih dirasa terlalu mahal. Oleh sebab itu jika kita bisa memanfaatkan sumber daya yang ada , maka kenapa tidak kita lakukan ?

Agar hal itu bisa terjadi , kita bisa memanfaat kan software gratis dari eboostr.com yang fiturnya disebut “RAM cache”. Sebenarnya tidak gratis 100% karena ada batasan nya pada versi gratis nya. Namun saya kira batasan ini tidak lah terlalu memberatkan, Karena sistem pembatasannya dengan cara setiap 4 jam fungsi software ini akan behenti. Tak masalah jika kita mesti me reboot komputer. Dan juga kebanyakan dari kita tidak sampai selama itu (empat jam) dalam bekerja di komputer.

Pendahuluan :
Eboostr tidak menyarankan kita untuk menggunakan RAM cache jika komputer kita memiliki RAM kurang dari 1GB (atau 2GB pada Windows Vista) . Namun kita dapat mencoba nya jika komputer kita tidak menggunakan aplikasi yang menghabiskan banyak memori. Untuk Komputer standar dengan RAM 128-256MB , RAM cache dapat memberikan peningkatan kinerja yang nyata.(keterangan dari eboostr)

System Komputer yang dipersyaratkan :
Windows Vista, Windows XP, Windows 2000*, Windows 2003 Server, Windows 2008 Server, Windows 7 RC (all 32 and 64 bit systems supported)
USB 2.0 port version or memory card reader
Flash drive or memory card with at least 2.5 MB/sec random read speed
Windows 2000 Service Pack 4 and Update Rollup 1 for SP4 are required

Cache memori flash
Yang dianjurkan adalah memakai memori flash (USB flash drive atau memory cards atau flash disk ) untuk digunakan untuk caching.Karena memori flash tidak memiliki keterbatasan dan hubungan mekanis dengan hard drive. Jika sebelum nya akses baca sangat rendah ,maka setelah nya kecepatan waktu membaca akses bisa sampai 5 kali lebih cepat dibandingkan dengan hard disk. Selain itu Perangkat flash hanya mengkonsumsi lebih sedikit daya dibandingkan hard disk, ini akan terasa jika digunakan di laptop, sebab daya yang kecil dapat memperpanjang waktu hidup baterai pada laptop atau netbook.

Jika Anda menggunakan seluruh kapasitas flash drive untuk eBoostr cache , maka Anda dapat dengan aman menghapus huruf drive untuk perangkat ini dalam “Disk Management” konsol. Perangkat ini akan tetap bisa digunakan oleh eBoostr dan tidak akan terlihat di “My Computer”.Ini hanya optional dan tidak mesti kita lakukan.

Menggunakan harddisk tambahan(additional hard disk) untuk caching biasanya akan memberikan peningkatan kinerja yang kecil (sekitar 1,5 s/d 2 kali). Konfigurasi ini akan melakukan hal yang sama dan memiliki performa yang sama .
Catatan: RAM drive dan solid-state drive (SSD) akan juga dideteksi sebagai hard disk di eBoostr. Namun mereka memiliki kinerja yang lebih baik sehingga Anda akan mendapatkan keuntungan performa yang lebih tinggi daripada penggunaan harddisk tambahan.

Menggunakan USB eksternal yang terhubung ke hard disk tidak dianjurkan. Karena Hard disk akan lebih panjang jalurnya dalam membaca dan mencari , serta akan terjadi penundaan koneksi antarmuka USB .

Drive Cache yang direkomendasikan:
eBoostr berjalan pada PC apapun dengan Windows Vista/XP/2000/2003/2008, dan memungkinkan Anda untuk menggunakan hingga 4 perangkat cache dengan unlimited ukuran cache pada masing-masing perangkat (NTFS dan sistem file ExFAT saja, FAT32 memiliki batas 4GB, FAT batas 2GB.) perangkat berbasis memori Flash (USB thumb drive atau kartu memori) dapat digunakan hanya jika anda memiliki versi USB 2.0 port (USB 1.1 terlalu lambat.)

Eboostr dapat menggunakan perangkat berikut untuk caching:
Thumb USB flash drive (ReadyBoost ® Enhanced direkomendasikan);
kartu memori flash (SD / SDHC, CF, MMC, dll) yang terhubung dengan menggunakan card reader atau PCMCIA;
RAM langsung (sistem memori) cache atau RAM disk;
Intel ® Turbo Memory (Windows Vista ® only);
Solid-state drive (SSD);
hard disk Tambahan .
Berikut adalah cara untuk mendeteksi jika sistem anda memiliki USB 2.0 .

Klik tombol Start
pilih Control Panel
Double-klik ikon Sistem
Pilih tab Hardware
Klik tombol Device Manager
Klik tombol (+) Universal Serial Bus controller
Jika Anda melihat entri yang tertera “Enhanced USB Controller”, atau “USB2″ maka sangat besar kemungkinan bahwa sistem Anda telah USB2.

Besaran Kapasitas Cache yang disarankan adalah 1 GB , namun jika diperlukan , anda dapat membangun cache hingga maksimal 4 GB.

Setelah Anda selesai menambahkan perangkat cache Anda harus lakukan membangun cache pertama . Semua cache akan diisi dengan file yang sedang berkumpul dengan statistik file yang paling sering diakses dan dari data Windows Prefetch . Harap dicatat bahwa proses dapat memakan waktu tergantung pada hard disk dan kecepatan perangkat cache . Selain itu Anda mungkin akan mengalami kerja komputer yg lambat selama beberapa saat selama proses membangun cache.

Kemudian selama eBoostr membangun cache Anda dapat dengan aman melanjutkan aktivitas yang biasa Anda lakukan , sementara eBoostr akan tetap berjalan di latar belakang.

Perhatian!
Jika Anda menggunakan BitTorrent klien atau aplikasi berbagi file “peer-to-peer ” apapun lainnya silahkan ikuti langkah penting berikut sebelum membangun cache.
Di jendela panel ebooster, klik tab “Option” atau “pengaturan”
Lalu klik “Exclude List”
Klik Tambah tombol folder … ;
Browse ke folder yang ingin di kecualikan . Lakukan hal ini berulang kali untuk folder-folder yang akan dikecualikan dari proses caching.Setelah itu klik tombol OK
Klik tombol OK untuk menyimpan konfigurasi dan menutup kotak dialog

Kenapa mesti kita kecualikan ?
Karena Versi dari eBoostr saat ini tidak ada pembatasan pada ukuran file yang dapat di-cache. BitTorrent klien dan aplikasi berbagi peer-to-peer dapat sering mengakses file berukuran besar (misalnya file foto ISO atau video) yang akan menghasilkan statistik yang salah untuk file yang paling sering dibaca di sistem anda. Caching file tersebut bisa tidak masuk akal dan dapat sangat memperlambat kinerja komputer anda selama proses membangun cache dan semua ruang cache yang tersedia dapat cepat ter isi dengan file berukuran besar yang tidak diperlukan.

Prioritas Aplikasi
Kita dapat memutuskan aplikasi apa yang ingin dimuat ke dalam cache untuk agar lebih dipercepat (Apa yang paling sering kita buka atau kita pakai). Untuk memberikan prioritas untuk suatu pilihan aplikasi Kita tinggal drag-dan-drop dari daftar aplikasi yang terdeteksi atau drag-dan-drop shortcut dari suatu aplikasi yang ada di desktop . Caranya, pada jendela panel eboostr klik pada tab Option , lalu pilih “Aplication Priority” dan lakukan langkah seperti diatas.

Harap dicatat bahwa Anda harus menjalankan aplikasi yang telah ditetapkan sebagai prioritas setidaknya sekali agar eBoostr dapat mendeteksi file dan data yang dibaca dari hard disk.
Selain itu Anda harus memperbarui isi cache untuk setiap perubahan dalam daftar prioritas untuk hal ini klik lah tombol “Build Cache Now” di Control Panel eBoostr.

Nah saya kira pendahuluan sebelum kita mulai menggunakan software gratis ini cukup. Untuk memulai, silahkan di download dulu software nya di eboostr.com – software gratis untuk mempercepat komputer
Kemudian jalankan file setup nya dengan klik kiri dua kali ikon eboostr
Dan langkah selanjutnya telah saya jabarkan secara acak di atas. Pelajari saja dengan teliti, agar kita dapat hasil yang maksimal.

Semoga bermanfaat

Kamis, 08 Juli 2010

Asal Mula Komputer

Pengertian Komputer


Kata komputer berasal dari bahasa Latin yaitu Computare yang artinya menghitung. Dalam bahasa Inggris disebut to compute. Secara definisi komputer diterjemahkan sebagai sekumpulan alat elektronik yang saling bekerja sama, dapat menerima data (input), mengolah data (proses) dan memberikan informasi (output) serta terkoordinasi dibawah kontrol program yang tersimpan di memorinya. Jadi cara kerja komputer dapat kita gambarkan sebagai berikut :
Komputer memiliki dua komponen utama. Yang pertama adalah hardware (perangkat
keras) yang tersusun atas komponen elektronik dan mekanik.
Komponen utama yang lain yaitu software (perangkat lunak). Komponen ini terdiri atas
data dan aplikasi – aplikasi komputer.
Komponen Dasar Komputer 
A.    HARDWARE 
1. Central Processing Unit (CPU) 

Processor, merupakan bagian dari perangkat keras komputer yang melakukan pemprosesan aritmatika dan logika serta pengendalian operasi komputer secara keseluruhan. Prosesor terdiri atas dua bagian utama, yaitu ALU (Arithmetic Logic Unit) dan Control Unit. Kecepatan kerja prosesor biasanya ditentukan oleh kecepatan clock dari Control Unit-nya. Contoh : jika prosesor memiliki frekuensi clock 350 MHz, berarti kecepatan pemprosesan satu instruksinya = T = 1/f = 1/(350 x 106 Hz), = 0,286 x 10-8 detik.

2. Memori



Memori adalah media penyimpan data pada komputer. Memori, berdasarkan 

               Fungsinya dibagi menjadi dua yaitu :
               a. Primary Memory
Dipergunakan untuk menyimpan data dan instruksi dari program yang sedang
dijalankan. Seringkali disebut juga sebagai RAM. Karakteristik dari memori primer
adalah :
o Volatile (informasi ada selama komputer bekerja. Ketika komputer
dipadamkan, informasi yang disimpannya juga hilang)
o Berkecepatan tinggi
o Akses random (acak)
b. Secondary Memory
Dipergunakan untuk menyimpan data atau program biner secara permanen.
Karakteristik dari memori sekunder adalah
o Non volatile atau persisten
o Kecepatan relatif rendah (dibandingkan memori primer)
o Akses random atau sekuensial
Contoh memori sekunder : floppy, harddisk, CD ROM, magnetic tape, optical disk,
dll. Dari seluruh contoh tersebut, yang memiliki mekanisme akses sekuensial
adalah magnetic tape

Memori Utama
(RAM)
Memori Sekunder
(ROM)
Kategori
Cepat
Lamabat
Kecepatan
Mahal
Murah
Harga
Kecil
Besar
Kapasitas
Ya
Tidak
Volatile

       3. Input Dan Output Device
Input-Output Device, merupakan bagian yang berfungsi sebagai penghubung antara
komputer dengan lingkungan di luarnya. Dapat dibagi menjadi dua kelompok, yaitu :
a. Input Device (Piranti Masukan)
Berfungsi sebagai media komputer untuk menerima masukan dari luar.
Beberapa contoh piranti masukan :
o Keyboard
o Mouse
o Touch screen
o Scanner
o Camera

b. Output Device (Piranti Keluaran)
Berfungsi sebagai media komputer untuk memberikan keluaran. Beberapa
contoh piranti keluaran :
o Monitor
o Printer
o Speaker
o Plotter
B.   Software
Merupakan program-program komputer yang berguna untuk menjalankan suatu
pekerjaan sesuai dengan yang dikehendaki. Program tersebut ditulis dengan bahasa
khusus yang dimengerti oleh komputer. Program dapat dianalogikan sebagai instruksi
yang akan dijalankan oleh prosessor. Software terdiri dari beberapa jenis, yaitu :
1. Sistem Operasi, seperti DOS, Unix, Novell, OS/2, Windows.
Adalah software yang berfungsi untuk mengaktifkan seluruh perangkat yang
terpasang pada komputer sehingga masing-masing dapat saling berkomunikasi.
Tanpa ada sistem operasi maka komputer tidak dapat difungsikan sama sekali.
J.E.N.I.
Pengenalan Pemrograman 1 4
2. Program Utility, seperti Norton Utility, Scandisk, PC Tools.
Program utility berfungsi untuk membantu atau mengisi kekurangan/kelemahan dari
sistem operasi, misalnya PC Tools dapat melakukan perintah format sebagaimana
DOS, tapi PC Tools mampu memberikan keterangan dan animasi yang bagus dalam
proses pemformatan. File yang telah dihapus oleh DOS tidak dapat dikembalikan lagi
tapi dengan program bantu hal ini dapat dilakukan.

3. Program Aplikasi, seperti GL, MYOB, Payroll.
Merupakan program yang khusus melakukan suatu pekerjaan tertentu, seperti
program gaji pada suatu perusahaan. Maka program ini hanya digunakan oleh bagian keuangan saja tidak dapat digunakan oleh departemen yang lain. Umumnya program aplikasi ini dibuat oleh seorang programmer komputer sesuai dengan
permintaan/kebutuhan seseorang/lembaga/perusahaan guna keperluan interennya.
4. Program Paket
Merupakan program yang dikembangkan untuk kebutuhan umum, seperti :
o Pengolah kata /editor naskah : Wordstar, MS Word, Word Perfect, AmiPro
o Pengolah angka / lembar kerja : Lotus123, MS Excell, QuattroPro, dll
o Presentasi : MS PowerPoint
o Desain grafis : CorelDraw, PhotoShop
5. Compiler.
Komputer hanya memahami satu bahasa, yaitu bahasa mesin. Bahasa mesin adalah
terdiri dari nilai 0 dan 1. Sangatlah tidak praktis dan efisien bagi manusia untuk
membuat program yang terdiri dari nilai 0 dan 1, maka dicarilah suatu cara untuk
menterjemahkan sebuah bahasa yang dipahami oleh manusia menjadi bahasa mesin.
Dengan tujuan inilah, diciptakan compiler.

Rabu, 07 Juli 2010

Informasi Terbaru Korea Utara Bobol Jaringan Korsel Curi 2000 Rahasia

SEOUL – Korea Utara (Korut) disinyalir telah membobol jaringan komputer Korea Selatan (Korsel) dan berhasil mencuri sekira 2000 rahasia negara. Di antara rahasia yang dicuri itu, terdapat sejumlah informasi pembuatan dan penangkal racun-racun kimia yang dapat digunakan untuk senjata pemusnah.

Sejak Maret lalu, Militer Korut mengambil password yang dapat membuka seluruh database di National Institute of Environmental Research, Korea Selatan. Sesaat setelah disinyalir terjadi pembobolan, intelijen Korsel ketika itu, langsung memutus link internet dari National Institute of Environmental research.
Namun, seperti dilansir SMH, Sabtu (17/10/2009), Korut hanya membobol informasi-informasi seputar pengembangan racun-racun kimia. Sedangkan informasi-informasi militer dan informasi dari kantor perdana menteri masih aman.
Intelijen Korea Selatan sendiri, belum mau berkomentar mengenai laporan yang pertama dipublikasikan di harian Chosun Ilbo itu.
Kabarnya pembobolan itu diawali oleh masuknya virus di komputer milik pejabat militer Korea Selatan. Komputer itulah yang digunakan oleh petinggi militer Korsel untuk mengakses sejumlah situs termasuk situsNational Institute of Environmental Research yang memuat data informasi pengembangan senjata kimia.
terkait:okezone.com

Tips Ok..

Cara Melindungi Mata Agar Aman Dari Radiasi Layar Komputer

Bagi Anda yang mungkin sama seperti Saya, menghabiskan waktu ber jam-jam di depan komputer setiap harinya Anda perlu ingat untuk menjaga penglihatan Anda. sedikit tips saya untuk melindungi mata dari kerusakan saat berkomputer.
- jika Anda menggunakan komputer CRT / tabung. refresh rate yang rendah dapat membahayakan mata Anda. Gunakanlah refresh rate 75hz atau lebih, agar mata anda tidak rusak juga agar tidak cepat lelah.

Percepat Komputermu

Cara Cerdik Mempercepat Windows XP, Windows Vista, Dan Windows 7 Beta

Setelah beberapa lama Anda merasa sistem windows Anda berjalan pelan? banyak hal yang mungkin menyebabkannya, mulai dari virus, program, setting, dan lain sebagainya. namun jika melambatnya kinerja komputer anda sudah mulai mengganggu silahkan coba langkah-langkah di bawah ini.
1. – Disable Stratup programs
Startup program adalah program yang akan berjalan otomatis saat komputer di re-boot, item start-up lebih atau tidak di inginkan dapat memperlambat booting komputer Anda. jika Anda tidak yakin tentang sebuah item strat-up tidak masalah disable saja, jika semua berjalan lancar biarkan namun jika terjadi error kembalikan ke setting semula.

untuk melakukannya ikuti langkah berikut:
buka run menu:
start>run>
lalu ketikan msconfig dan tekan enter.
Pada System Configuration Utility windows klik pada tab startup.
yang perlu anda lakukan selanjutnya hanyalah me-uncheck (menghilangkan tanda centang) pada item yang tidak di inginkan. item-item seperti realmedia, quicktime dan sejenisnya tidak Anda butuhkan. tidak di rekomendasikan untuk mendisable antivirus Anda.
selanjutnya Anda diminta untuk merestart komputer Anda, saat restart selesai pada jendela yang muncul beri tanda centang pada “dont show….” lalu tekan ok.
2. -Singkirkan Spyware, Adware, dan Malware
Apakah komputer Anda sudah di Scan Spyware, Adware, Malware dan program hama lainnya? program-program ini dapat mengurangi kinerja komputer Anda secara dratis. jika Anda belum melakukan scan sebaiknya gunakan Anti spyware gratis seperti spyware terminator.
3. -Optimalkan setting tampilan
menampilkan seluruh effect visual akan memakan resources(sumberdaya) komputer Anda. untuk mengoptimalkan :
klik kanan di my computer>pilih properties
atau bisa juga start>control panel>system

selanjutnya klik pada tab Advanced
pada kotak Performance klik setting
hilang kan tanda centanga pada semua kecuali”
Show shadows under menus
Show shadows under mouse pointer
Show translucent selection rectangle
Use drop shadows for icons labels on the desktop
Use visual styles on windows and buttons
jika sudah klik OK.
4. – Mepercepat browsing file
Munkin ada yang memperhatikan saat kita membuka windows explorer terdapat sedikit delay. hal ini di karenakan Windows XP secara otomatis mencari file dan printer jaringan setiap kali kita membukaWindows Explorer. untuk mempercepat kecepatan browsing file :
buka windows explorer> menu tools>folder options
pada tab view, hilangkan tanda centang pada Automatically search for network folders and files
klik OK
5. – Mengatur ukuran Page File
Secara default ukuran Page file tidaklah tetap. Windows harus merubah ukurannya setiap kali lebih banyak space di butuhkan. dan ini memakan kinerja PC. jadi sebaik nya batasi jumlah page file, ikuti langkah berikut:
klik kanan My Computer>pilih properties
klik pada Advanced tab
klik pada tombol Settings pada bagian Performance
klick Advanced tab
pada bagian Virtual Memory klik tomnol Change>
klik drive C: (atau drive lain tempat page file di simpan)>
pilih Custom Size, dan masukan nilai yang sama untuk Initial size dan Maximum size
jika anda memiliki RAM kurang dari 512MB, biarkan page
file dalam ukuran default. jika Anda memiliki RAM 512MB atau lebih, ubah dengan rasio 1:1 antara ukuran page file dengan
ukuran memory fisikal(memory sebenarnya).
klik Set, lalu OK
6. -Mematikan system Service yang tidak di butuhkan
klik strat>run>
ketikan msconfig lalu enter.
pilih tab services.
selanjutnya hilangkan tanda centang pada:
Indexing service, service ini mengindex data pada hardisk untuk mempercepat proses pencarian. bagi anda yang jarang melakukan searching file matikan saja service ini.
Error reporting Service, service ini hanya menampilkan pesan bahwa sebuah program error dan menanyakan apakah akan memberitahukan error tersebut ke microsoft atau tidak.
TCP/IP NetBIOS helper, jika anda tidak terhubung kejaringan maikan saja service ini.
Remote registry, memungkinkan remote user mengubah registry di komputer anda, mematikan fungsi ini juga meningkakan keamanan windows anda.
Remote dekstop, bagi yang tidak menggunakan remote matikan saja fungsi ini.
Secondary logon, jika komputer anda hanya memiliki satu user matikan saja service ini.
System restore, mencatat perubahan pada windows anda dan lebih banyak gak ke pake.
Portable media serial number, jika anda tidak memiliki media tipe ini matikan saja.
security center, service yang di luncurkan sejak XP sp2 yang memonitor apakah anti virus, firewall, atau automatic update berjalan dengan lancar
automatic updates, otomatis meng-update windows bagi yang pake windows bajakan matiin aja.
wireless zero configuration, bagi yang tidak menggunakan koneksi wireless matikan saja service ini
windows time, me-sinkronasi waktu di komputer anda dengan jaringan, matikan saja.
Fast user switching
system event notification
jika sudah tekan ok dan restart, saat selesai restart beri tanda centang pada “dont show..” lalu tekan ok.
7. -Uninstall program yang tidak terpakai
buka start>controlpanel> add or remove program>
lalu uninstall program-program yang jarang anda gunakan atau bahkan tidak pernah di gunakan.
8. -Bersihkan registry dari register tak berguna
untuk melakukan ini jauh lebih mudah menggunakan program khusus,anda bisa menggunakan program gratis ccleaner atau Advanced system care.
9. -Registry defrag
setelah registry bersih saatnya untuk me-compact-kannya agar lebih lansing dan kinerja komputer menjadi lebih cepat. sama dengan diatas, gunakan freeware seperti advanced system careuntuk melakukan ini.
8. -Bersihkan hardisk anda
saya pernah sedikit membahas tentang pengaruh jumlah data dan kinerja hardisk dalam post tentang ultimate defrag (atau belum ya?), ya udah skip, dengan hardisk yang bersih system dapat bekerja lebih cepat karena file-file berpeluang mendapat bagian yang lebih cepat pada hardisk. ada dua cara satu manual, yang satu pake program. jika pake program bisa menggunakan freeware advanced system care.
untuk manual:
klik kanan pada harddisk>pilih properties>pada tab general>klik disk cleanup
pilih tanda centang pada file-file yang telah di hapus lalu tekan next.
9. -Defrag hardisk anda
mudahnya defrag adalah menyusun kembali urutan data yang berantakan pada sector hard disk, dengan data yang tersusun rapi proses pembacaan data akan lebih cepat. untuk melakukannya bisa menggunakan tool bawaan windows atau program lain seperti Ultimate defrag 2008.
untuk menggunakan tools bawaan windows:
start>all program>accesories>system tools> disk defragmenter
pilih drive, klik analyze untuk melihat tingkat fragmentasi data, atau defragment untuk mendefrag drive.
10. -Mengaktifkan Direct Memory Access (DMA)
klik kanan pada my computer>pilih properties>klik tab hardware>klik tombol device manager>
pada device manager pili IDE ATA/ATAPI controllers> lalu double klik pada Promary IDE Channel (tergantung posisi hardisk Anda di motherboard)>
Pada Tab Advanced Setting ubah transfer ,mode menjadi ‘DMA if available’ lalu klik ok.

VGA Card AMD

VGA Card Canggih Terbaru dari AMD ATI FirePro V8800

AMD mengumumkan produk VGA Card baru Pro V8800. Perangkat vga card ini memiliki prosesor 1600 stream dan core clock speed 825MHz, 2GB memori GDDR5 dengan bandwith 147.2GB/s. Kartu grafis baru ini sudah mendukung teknologi ATI Eyefinity untuk menampilkan di banyak layar monitor sekaligus sampai 30 layar.

AMD ATI FirePro V8800 mendukung DirectX 11.0, OpenGL 3.2, Shade Model 5.0 serta ATI CrossFire Pro. Card ini menggunakan interface PCI Express 2.0 x16 dan a4 DisplayPorts dengan resolusi maksimum 2560×1600 dengan refresh rate 60Hz. Harga ATI FirePro V8800 adalah $1499 atau 14 jutaan rupiah.

Java 4-Ever

Film Pendek Java 4-Ever Kisah Microsoft vs Java

Anda tentu sudah mengetahui bahwa ada sebagian masyarakat dunia yang tidak menyukai Microsoft karena mereka lebih menyukai aliran open source seperti linux maupun java. Nah kisah ini mendorong sebagian orang yang kreatif membuat film pendek yang mengisahkan keluarga yang terpisahkan antara orangtua dengan anaknya di mana orang tua pro Microsoft sedangkan anaknya pro ke Java. Yang oke, film ini dibuat sebagaimana layaknya film serius tapi isinya membuat orang tertawa dan paling tidak senyum-senyum. Pembuat film ini adalah pengurus acara JavaZone suatu acara konferensi di Scandinavia untuk bertemu, mendengar presentasi dan berinteraksi dalam komunitas.